Biasanya pembawa acara atau MC pada Kultum Singkat Ramadhan hanya mengumumkan laporan keuangan, bukan? Kali ini di masjid anda coba bikin gebrakan baru… MC Kultum Singkat Ramadhan anda manfaatkan untuk berkampanye shalat berjamaah di masjid.
Tiga puluh hari berturut-turut, sebelum Kultum Singkat Ramadhan pastikan MC-nya mengingatkan pentingnya shalat berjamaah di masjid. Insya_allah dampaknya dapat terlihat setelah Ramadhan berlalu. Bukankah ke masjid tidak hanya saat Ramadhan saja?
Bila perlu, yang memberikan Kultum Singkat Ramadhan juga membahas tentang fadilah dan keistimewaan shalat berjamaah di masjid.
Jika anda bukan pengurus masjid, silakan tunjukan konsep ini ke pengurus. Tahun ini harus ada gebrakan di masjid anda.
Berikut adalah teks naskah MC Kultum Singkat Ramadhan yang dapat anda gunakan di masjid anda mulai hari ini….
Jamaah shalat Isya dan Tarawih Masjid Raya Taman Yasmin yang berbahagia. Mari kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat terbesar untuk kita semua yaitu nikmat iman dan Islam. Sehingga hari ini kita dapat hadir untuk shalat berjamaah Isya dan mengikuti kultum singkat Ramadhan di masjid ini.
Shalawat dan salam semoga terlimpah untuk Nabi kita Muhammad SAW. Teriring doa semoga kita selalu dapat meneladaninya. Aamiin ya robbal aalamiin.
Jamaah yang berbahagia, sebelum kultum singkat Ramadhan dimulai izinkan kami menyampaikan beberapa pengumuman sebagai berikut:
Hari ini, kita memasuki tanggal 1 Ramadhan 1436 yang bertepatan dengan 17 Juni 2015. Imsak pada pukul: 04:28 Subuh, pukul: 04:38 dan Maghrib pukul 17:48
Laporan Keropak Ramadhan
Saldo awal Rp
Hasil keropak Ramadhan hari kemarin Rp
Sehingga total uang masuk sejumlah Rp
Pengeluaran untuk operasional hari kemarin Rp
Sehingga saldo akhir hari ini adalah Rp
Kepada jamaah yang telah memberikan shadaqohnya kami ucapkan banyak terima kasih. Jazaakumulloh khoiron katsir, semoga Allah membalasnya dengan banyak kebaikan. Aamiin ya robbal alamin.
Pengumuman selanjutnya: Hari ini yang bertindak sebagai Imam shalat Isya dan shalat Tarawih adalah Bpk Ust. Mahmudi. Kultum Singkat Ramadhan akan diisi oleh Bpk Ust. Abu Ahsan Sayidi
Pengumuman terakhir, dan merupakan pengumuman terpenting adalah bahwa:
1. Orang yang telah berwudhu dari rumahnya, dan berjalan menuju masjid untuk shalat berjamaah, maka setiap langkahnya akan dinaikkan derajatnya dan diampuni dosanya (HR Bukhari Muslim)
2. Orang yang shalat berjamaah di masjid akan mendapatkan kesempatan doa mustajab, karena doa yang dipanjatkan antara adzan dan iqomat tidak akan ditolak (HR Abu Dawud, Trimidzi)
3. Selain mendapatkan waktu mustajab untu berdoa, orang yang shalat berjamaah di masjid juga didoakan oleh para malaikat agar memperoleh rahmat. (HR Bukhari, Muslim)
4. Shalat berjamaah di masjid 27 lebih baik, sehingga insya_allah merupakan amal yang sangat signifikan untuk memperberat timbangan amal kebaikan kita di yaumul hisab.
Sebagai catatan: Khusus untuk kaum wanita, dibolehkan shalat di rumahnya dengan syarat shalat di awal waktu. Insya_allah hal ini juga akan menjadi pemberat timbangan amal baik
5. Dalam surat Al Qoriah ditegaskan bahwa “Fa amma man sakulat mawaa ziinuhu, fahuwa fii izzati rhodiah (barangsiapa yang berat timbangan amal kebaikannya, maka dia dimasukkan ke surga).
Karena itu, mari kita berusaha sekuat tenaga dan memohon kepada Allah agar kita selalu melangkahkan kaki kita ke masjid untuk shalat 5 waktu berjamaah. Semoga di yaumul hisab nanti amal baik kita lebih berat timbangannya dan masuk surganya Allah. Aamiin ya robbal alamin.
Ayat selanjutnya:
Wa amma man khoffat mawaa ziinuhu faummuhuu hawiyah (dan barangsiapa yang ringan timbangan kebaikanyya, maka tempatnya adalah neraka Hawiyah).
Salah satu hal yang menyebabkan timbangan amal kita lebih ringan adalah karena kita tidak mau shalat berjamaah di masjid (khususnya bagi laki2). Waspadalah!
Karena itu, mumpung kita masih diberi umur, mulai bulan puasa Ramadhan ini mari kita tekadkan untuk selalu hadir shalat 5 waktu di masjid.
Demikian beberapa pengunuman dari kami. Selanjutnya untuk Kultum Singkat Ramadhan dipersilakan kepada Bpk Ust. Abu Ahsan Sayidi untuk menyampaikannya.
Wassalamu alaikum warohmatullohi wa barokatuuh
47 Materi Kultum Singkat Ramadhan
dapat anda temukan di website ini.