Training leadership Indonesia bertema “Al Fatih 1453 The Best Leader” diselenggarakan di berbagai tempat di Bogor. Dibawakan oleh Akhmad Tefur – IMTRA Training Center, salah satu penyelenggara training leadership Indonesia yang siap membantu anda.
Mengapa membahas Muhammad Al Fatih? Mari simak baik-baik hadits Nabi di bawah ini:
“Sungguh Konstantinopel akan ditaklukkan. Maka sebaik-baik pemimpin adalah pemimpin yang menaklukannya dan sebaik-baik pasukan adalah pasukannya” (HR Ahmad).
Jadi, Sultan Muhammad Al Fatih (yang nama kecilnya adalah Mehmed) itulah yang berhasil menyandang gelar sebagai pemimpin terbaik.
Muhammad Al Fatih memang tidak seterkenal Iron Man, tidak semashur Superman atau Spiderman. Tapi dia bukan tokoh fiktif. Muhammad Al Fatih adalah sosok pahlawan yang benar-benar pernah ada. Dan keberadaannya pernah disebut-sebut oleh Rasulullah SAW.
Dengan demikian, seorang muslim yang ingin belajar kepemimpinan atau training leadership semestinya harus belajar ke Muhammad Al Fatih. Bukan ke Abraham Lincoln, bukan pula ke FD Roosevelt. Bukan ke Mahatma Gandhi, bukan pula ke pemimpin lain yang kepemimpinannya tidak diakui oleh Rasulullah SAW.
Karena itu, IMTRA sebagai provider training leadership Indonesia merasa tepat menghadirkan Muhammad Al Fatih saat memberikan materi training leadership.
Simak kehebatan leadership Al Fatih kutipan dari buku Muhammad Al Fatih 1453 karangan Felix Siauw di bawah ini…
Sekitar 500 tahun lalu, di sebuah kota yang paling indah di dunia telah diresmikan sebuah masjid terbesar, termegah dan terindah di dunia. Saking luar biasa indahnya bangunan ini, seorang Rusia yang datang dan masuk ke tempat ini mengatkan “Kami sungguh sangat terpesona, saat kami di tempat itu kami tidak tahu apakah kami masih berada di bumi atau sudah berada di dalam surga.”
Shalat Jumat perdana di masjid ini dihadiri ratusan ribu orang (bukan ribuan, bukan puluhan ribu, tapi RATUSAN RIBU orang), luarrr biasa. Untuk menentukan siapa yang jadi imamnya dilakukan dengan cara seleksi sebagai berikut:
“Hadirin sekalian, untuk menentukan imam shalat Jumat perdana ini, mohon seluruh hadirin berdiri!
Yang semasa hidupnya, hingga saat ini pernah meninggalkan shalat fardu meskipun hanya sekali, silakan duduk. (Subahanallah, tidak ada yang duduk)
Yang pernah meninggalkan shalat rawatib, dipersilakan duduk! (Subhanllah, hanya sebagian kecil yang duduk)
Yang pernah meninggalkan shalat tahajud, dipersilakan duduk!”
Semua duduk, kecuali 1 orang…. Itulah yang berhak jadi imam. Siapa dia? Dia adalah Mehmed, yang terkenal dengan nama Muhammad Al Fatih, sang penakluk Konstantinopel tahun 1453.
Masjid yang dimaksud adalah masjid Aya Sophia, yang sebelumnya adalah gereja yang sangat besar dan megah. Terletak di kota yang paling hebat di dunia, yaitu Konstantinopel. Ibukotanya kekaisaran Romawi Timur (Byzantium).
Bahkan disebutkan bahwa Muhammad Al Fatih tidak pernah terlambat mengikuti shalat berjamaah di masjid. Subhanallah… benar-benar pemimpin terbaik yang patut menjadi contoh.
Training Leadership Indonesia – Al Fatih The Best Leader
Diselenggarakan di masjid-masjid Bogor dalam bentuk kajian khusus secara berseri dan dapat diikuti secara gratis – info training gratis. Info lokasi dan jadwal, klik: kajian khusus
By ProMutu IMTRA, provider training leadership Indonesia