18 Ayat Tentang Qurban yang Harus Anda Tahu

18 ayat tentang qurban yg penting diketahui

Dalam Al Quran ada beberapa ayat tentang qurban yang mesti kita ketahui. Antara lain adalah tentang perintah qurban, fadilah qurban, makna qurban, tujuan qurban, daging qurban dan sejarah qurban. Pastikan simak ayat ayat tentang qurban ini, semoga Allah memudahkan kita semua untuk berqurban tahun ini dan tahun mendatang.

1. Perintah qurban
Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu; dan berqurbanlah. (Al-Kautsar : 2)

2. Fadilah Qurban : Supaya mereka…
Dan bagi tiap-tiap umat telah Kami syari’atkan penyembelihan qurban supaya mereka menyebut nama Allah terhadap binatang ternak yang telah dirizkikan Allah kepada mereka, maka Rabb-MU adalah Allah yang satu karena itu berserah dirilah kamu kepada-Nya. Dan berilah kabar gembira kepada orang-orang yang tunduk patuh.  (Al-Hajj : 34)

3. Makna qurban : Rasa syukur kepada Allah

Dan serulah kepada manusia untuk mengerjakan haji, niscaya mereka akan datang kepadamu dengan berjalan kaki, dan mengendarai unta yang kurus yang datang dari segenap penjuru yang jauh, supaya mereka menyaksikan berbagai manfa’at bagi mereka dan supaya mereka menyebut nama Allah pada hari yang telah ditentukan atas rizki yang Allah telah berikan kepada mereka berupa binatang ternak. Maka makanlah sebahagian daripadanya dan (sebahagian lagi) berikanlah untuk dimakan orang-orang yang kesusahan lagi fakir. (Al-Hajj : 27-28)

4. Ketaqwaan adalah tujuan qurban
Daging-daging unta dan darahnya itu sekali-kali tidak dapat mencapai (keridhaan) Allah, tetapi ketaqwaanmulah yang dapat  mencapainya.  (Al-Hajj :  37)

5. Dibolehkannya pekurban makan daging qurban
Dan telah Kami jadikan untuk kamu unta-unta itu sebahagian dari syiar Allah, kamu memperoleh kebaikan yang banyak padanya, maka sebutlah olehmu nama Allah ketika kamu menyembelihnya dalam keadaan berdiri dan telah terikat. Kemudian apabila ia telah tumbang (mati), maka makanlah sebahagiannya dan beri makanlah orang yang rela dengan apa yang ada padanya (yang tidak meminta-minta) dan orang yang meminta. Demikianlah Kami telah menundukan unta-unta itu kepada kamu, supaya kamu bersyukur.  (Al-Hajj : 36)

6. Sejarah Qurban

Ya Tuhanku, anugrahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh. Maka kami beri dia khabar gembira dengan seorang anak yang amat sabar [1283]. Maka tatkala anak itu sampai (pada umur sanggup) berusaha bersama-sama Ibrahim, Ibrahim berkata: “Hai anakku Sesungguhnya Aku melihat dalam mimpi bahwa Aku menyembelihmu. Maka fikirkanlah apa pendapatmu!” Ia menjawab: “Hai bapakku, kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu; insya_allah kamu akan mendapatiku termasuk orang-orang yang sabar”. Tatkala keduanya telah berserah diri dan Ibrahim membaringkan anaknya atas pelipis(nya), (nyatalah kesabaran keduanya). Dan kami panggillah dia: “Hai Ibrahim, sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu [1284] Sesungguhnya demikianlah kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ini benar-benar suatu ujian yang nyata. Dan kami tebus anak itu dengan seekor sembelihan yang besar [1285]. Kami abadikan untuk Ibrahim itu (pujian yang baik) di kalangan orang-orang yang datang kemudian, (yaitu) “Kesejahteraan dilimpahkan atas Ibrahim”. Demikianlah kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ia termasuk hamba-hamba Kami yang beriman.  (Asshaaffat : 100-111)

Keterangan ayat tentang qurban di atas:
[1283]  yang dimaksud ialah nabi Ismail a.s.
[1284]  membenarkan mimpi maksudnya mempercayai bahwa mimpi itu benar dari Allah s.w.t. dan wajib melaksanakannya.
[1285]  sesudah nyata kesabaran dan ketaatan Nabi Ibrahim dan Ismail a.s. Maka Allah melarang menyembelih Ismail dan untuk meneruskan qurban, Allah menggantinya dengan seekor sembelihan (kambing). Peristiwa ini menjadi dasar disyariatkannya qurban yang dilakukan pada hari raya haji.

Demikianlah 18 ayat tentang qurban dalam Al Quran. Semoga kita selalu diberi kelapangan rizki dan niat untuk selalu berkurban. Aamiin.

Silakan share…
error: Content is protected !!